Assalamualaikum...

Susu, siapa sih yang tidak tahu tentang susu?. Semua orang di dunia ini pasti tahu tentang minuman nikmat kaya nutrisi yang satu ini. Susu merupakan produk olahan protein hewani yang berasal dari hewan sapi.



Memang pada awalnya susu itu identik dengan hasil perahan dari sapi. Tetapi sekarang ini sudah banyak produk susu yang berasal dari sumber protein lain, contohnya adalah susu kedelai. Baik susu sapi maupun susu kedelai, keduanya memiliki manfaat yang sangat baik bagi kesehatan tubuh kita. Dan berikut adalah beberapa manfaat dari susu yang sangat baik bagi kesehatan tubuh :

1. Menjaga kesehatan tulang


Semua orang pasti tahu bahwa susu merupakan produk olahan yang mengandung kalsium di dalamnya. Kalsium merupakan zat gizi yang sangat baik bagi pertumbuhan dan kesehatan tulang, dan juga berperan dalam menjaga kekuatan dan meningkatkan kepadatan tulang. 

Susu itu identik dengan minuman anak di bawah umur, tetapi ternyata susu juga sangat bermanfaat bagi orang dewasa loh sob. Dengan mengkonsumsi susu di tiap harinya dapat mencegah terjadinya osteoporosis, maka dari itu susu merupakan minuman yang wajib di minum oleh orang dewasa.

Tidak hanya kalsium, susu juga memiliki zat gizi lainnya yang tentu sangat bermanfaat bagi tubuh kita. Susu juga mengandung magnesium, protein, dan juga fosfor, yang mana zat tersebut juga berperan dalam perkembangan tulang.


2. Menjaga berat badan


Kebanyakan dari mereka yang sedang menjalankan program untuk menurunkan berat badan, mereka cenderung menghindari susu. Karena susu mereka anggap sebagai minuman yang menggemukkan, padahal faktanya justru sebaliknya.

Bagi sobat yang memiliki rencana untuk menurunkan berat badan, mengkonsumsi susu rendah lemak atau susu skim merupakan solusinya. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa perempuan yang mengkonsumsi atau meminum susu rendah lemak atau susu skim, dapat menurunkan berat badan lebih efektif dari mereka yang tidak mengkonsumsi susu tersebut.

Jadi, masih mau ninggalin minuman nikmat nan lezat yang satu ini?


3. Menjaga kesehatan kulit


Sobat pasti pernah melihat sebuah iklan di televisi tentang produk sabun mandi yang mengandung susu sebagai bahan pembuatannya. Mungkin sobat juga mengetahui bahwa di tempat spa diluar sana menyediakan sebuah layanan mandi susu bagi para pelanggannya, sobat pun membayangkan lengketnya susu ketika terkena kulit kita. Tetapi apakah maksud dari semua itu? apa hubungannya susu dengan kulit kita?.

Ternyata, susu sangat berkhasiat loh sob bagi kesehatan dan kecantikan kulit kita. Mungkin para wanita lebih dulu mengetahui tentang hal ini. Susu memiliki beberapa nutrisi yang dapat membuat kulit seseorang terlihat lebih baik.

Susu mengandung asam laktat yang dapat berperan sebagai enzim yang dapat membantu kulit menjadi lebih halus dari sebelumnya. Selain itu, asam amino yang terdapat di dalam susu juga dapat membantu dalam melembabkan kulit, dan antioksidan susu dapat mencegah terjadinya kerusakan kulit akibat polusi dan racun yang terdapat di lingkungan.


4. Membantu memulihkan otot


Apakah sobat termasuk orang yang memiliki hobi berolahraga? dan apakah sobat sering melakukannya?. Jika iya, saya menyarankan sobat untuk selalu meminum susu di setiap harinya, lebih baik lagi jika sobat meminumnya setelah berolahraga.

Protein yang terdapat di dalam susu dapat membantu memulihkan otot kembali. Maka dari itu penting untuk meminum susu, terutama setelah melakukan kegiatan berolahraga. Dengan meminum segelas susu setelah berolahraga, otot kita akan kembali pulih, dan lebih siap untuk menjalani aktivitas selanjutnya.


5. Dapat mengurangi stress


Jika sobat merupakan orang yang memiliki kegiatan yang sangat menyibukkan dan melelahkan di setiap harinya, biasakanlah untuk selalu meminum susu setelahnya. 

Buatlah segelas susu hangat setelah semua kegiatan sobat selesai dilakukan. Segelas susu hangat dapat membantu mengendurkan otot yang tegang dan juga dapat menenangkan syaraf. Dengan begitu, sobat tidak akan mengalami stress.

Bagi sobat yang kesehariannya bekerja di depan komputer, terutama seorang blogger. Menyiapkan segelas susu untuk di minum sambil bekerja di depan komputer adalah cara yang sangat menyenangkan. Karena susu tersebut dapat membuat kita lebih tenang dan rileks dalam bekerja, karena bekerja di depan komputer selama berjam-jam bukanlah sesuatu yang mudah hehehe.

6. Dapat menyehatkan otak


Buat kalian yang sering meminum susu patut berbahagia, sebab rutin minum susu dapat menyehatkan otak loh sob.

Seseorang yang rutin mengkonsumsi susu cenderung memiliki kadar glutaton yang lebih tinggi dalam tubuhnya, dibandingkan dengan orang yang jarang sekali mengkonsumsi susu. Perlu diketahui bahwa glutaton merupakan antioksidan yang sangat baik untuk otak, yang berperan untuk menghindari sel otak dari kerusakan yang ditimbulkan oleh radikal bebas.

Dengan rutin meminum susu di setiap harinya itu berarti kita peduli terhadap kesehatan otak kita. Maka dari itu, mari kita minum susu dari sekarang!.

Penutup


Susu merupakan minuman yang memiliki banyak kandungan gizi di dalamnya, yang tentu saja sangat baik bagi kesehatan tubuh kita. Susu pun murah dan mudah untuk di dapatkan, sehingga tidak ada alasan bagi kita untuk tidak meminumnya.

Setelah membaca artikel ini diharapkan sobat memiliki tambahan pengetahuan tentang manfaat susu. Dan juga dapat menumbuhkan keinginan pada diri sobat untuk rutin mengkonsumsi minuman putih lezat yang satu ini.

Dengan banyaknya manfaat yang akan kita dapatkan jika rutin mengkonsumsi susu, maka dari itu mari kita mulai untuk rutin mengkonsumsi susu.

Mohon maaf apabila ada kesalahan dalam penyampaian dan sebagainya. Terima kasih saya ucapkan kepada sobat yang telah membaca artikel ini. Sampai jumpa di artikel berikutnya.

Wassalamualaikum...

5 Comments

  1. Saya paling suka susu yang putih gan :D

    ReplyDelete
  2. Saya penyuka susuu.. Apapun jenis susu saya suka sekali.. Dan alhamdulilah banyak sekali manfaatnya ya

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya mba, kebetulan saya punya hobi lari makanya harus sering-sering minum susu :D.

      Delete
  3. terimakasih infonya. sangat berguna bagi kita untuk mengetahui manfaatnya

    sablon cup

    ReplyDelete

Silahkan Berkomentar :)